Assalamu'alaikum,,
Selamat datang di Blog ini, semoga apa yang ada disini dapat bermanfaat bagi kita semua,,
Aamiin,,

Pentingnya Olahraga

Assalamu'alaikum

Kali ini kita akan membahas tentang pentingnya olahraga. Dimana sejak kita sekolah dari sd sampai sma / smk atau sederajat, kita selalu dibimbing oleh guru kita untuk olahraja. Meskipun kadang hanya sekali dalam seminggu, tapi itu masih lebih baik daripada kita tidak melakukan olahraga sekalipun dalam seminggu. Karena olahraga itu sendiri sangat penting bagi tubuh kita, untuk menghidari beberapa penyakit. Meski mungkin ada beberapa orang yang bekerja di tempat yang membuthkan kekuatan fisik, tapi itu tak mengubah bahwa kita masih butuh untuk olahraga.


Ada beberapa hal yang dapat diperoleh dari olahraga rutin : 

  1.  Mengurangi beban pikiran kita (stres).

    Bagaimana bisa olahraga dapat mengurangi beban pikiran kita ( atau yang biasa disebut stress ). Karena dengan ber- olahraga kita bisa memperlancar peredaran darah kita. Dari peredaran tersebut darah kita menuju ke- otak bisa lancar. Dan itupun sudah dibuktikan oleh org non- profit di Inggris bahwa "olahraga sangat baik untuk mengatasi depresi". Diantaranya : berenang, menari, olahraga outdor, jalan sehat, lompat tali, dll.
  2. Menambah stamina.

    Dan tentu saja olahraga dapat untuk menambah stamina kita. Ini bisa dibuktikan oleh kalian sendiri. Pertama, kalian lakukan lari sekuatnya saja. Misalnya untuk awalan ( pada hari pertama ) 1 km saja, mungkin ada beberapa yang merasakan bahwa lari 1 km itu sangat melelahkan. Dan jika kita terus melakukannya dalam beberapa hari kedepan, kita pasti akan terbiasa dengan lari 1 km tersebut. Dan setelah itu kita tambah lagi menjadi 1.5 km . Dan mungkin yang akan kita rasakan akan sama halnya dengan yang kita rasakan pada waktu saat kita baru memulai lari 1 km yang tadi. Begitu seterusnya, dan itu dapat membuktikan bahwa olahraga dapat menambah stamina kita.
  3.  Memperlambat penuaan.

    Loh masa olahraga dapat memperlambat proses dalam penuaan. Kalian gak percara,? Coba kalian perhatikan saja orang orang yang suka olah raga dan orang yang biasa melakukan kesehariannya tanpa olahraga sekalipun. Coba perhatikan dan lihat, pasti kalian akan melihat perbedaannya. Dan sebelumnya kalian pun harus memastikan bahwa umur mereka tidak jauh berbeda.
  4.  Membantu mengurangi berat badan.

    Olah raga apa saja yang dapat mengurangi berat badan,? Olahraga tersebut diantaranya : Senam aerobik, lari, jalan kaki, berenang, dan bersepeda. Akantetapi, olahraga olahraga tersebut hanya bisa efektif jika kita melakukannya secara rutin. Jika kita hanya melakukannya hanya dalam kurun waktu sehari / beberapa hari saja, kemungkinan besar bahwa kita tidak akan mendapatkan hasilnya.
  5. Membentuk otot tubuh.

    Tidak hanya mengurangi berat badan, olahraga- pun dapat membentuk otot otot tubuh kita. Contoh olahraga yang bisa membentuk otot tubuh tanpa biaya sepeserpun : push-up, sit-up, pull-up, dll
     
Begitulah pentingnya olahraga yang mungkin sudah kalian sadari tapi kalian abaikan. Sekian dari saya, jika ada yang salah mohon dibenarkan. Dan jika ada yang mau menambahkannya silahkan tulis di kolom komentar. 

Wassalamu'alaikum,,

No comments:

Post a Comment